Loading...

Manajemen Bisnis

Disini terdapat seluruh tool manajemen bisnis kamu secara keseluruhan yang terintegrasi. (Enterprise resource planning)

Pusat Informasi


FinancePro berisi seluruh informasi keuangan perusahaan kamu di BizPro. Di halaman ini kamu bisa melihat keseluruHan BizCash masuk dan keluar serta beritanya, dan bisa mencetaknya menjadi pdf ataupun excel untuk dapat kamu analisis kembali. Di FinancePro, kamu juga bisa melakukan topup BizCash, transfer BizCash ke user lain, ataupun melakukan penarikan BizCash ke rekening bank.

1. Topup BizCash

Untuk topup Bizcash, kamu bisa melakukan step berikut:

  • Klik tombol topup BizCash di halaman FinancePro
  • Isi nominal topup yang kamu mau
  • Form nominal yang kamu isikan akan berubah menjadi Order, silahkan transfer sesuai dengan nominal tersebut.
  • Terdapat biaya transfer sebesar Rp. 6000 per transaksi yang ditambahkan ke nilai nominal.
  • Apabila pembayaran telah selesai, BizCash kamu akan bertambah.

2. Transfer BizCash

Untuk melakukan transfer BizCash, kamu dapat melakukan step berikut:

  • Klik tombol Transfer BizCash di halaman FinancePro
  • Cari user di input search user lalu klik username yang sesuai.
  • Isi nominal yang ingin kamu transfer ke user tersebut lalu klik Transfer BizCash
  • User tersebut akan menerima notifikasi bahwa BizCash telah ditransfer olehmu. 
  • Tidak ada biaya transfer BizCash.

3. Penarikan BizCash

BizCash yang kamu dapatkan dari project ataupun yang lainnya bisa kamu cairkan ke rekening Bank kamu. Stepnya adalah sebagai berikut:

  • Pastikan kamu telah memasukan rekening bank kamu di halaman setting. BizPro tidak bertanggung jawab jika ada kesalahan data input rekening.
  • Di halaman FinancePro, klik tombol Tarik BizCash
  • Pilih rekening bank dan jumlah nominal BizCash yang ingin kamu tarik.
  • Setelah selesai, maka uang akan ditransfer ke rekening kamu maksimal 7 hari kerja. Meskipun biasanya tidak akan memakan waktu lama.
  • Terdapat biaya penarikan yaitu sebesar Rp. 8000 per penarikan.

Kedepannya, financepro akan terus dikembangkan menjadi sebuah platform pembayaran untuk media transaksi, ataupun pembayaran PPOB. Sehingga, Bizpro akan menjadi sebuah alur yang lengkap mulai dari mendapatkan penghasilan sampai transaksi.